Pada dasarnya ada etika yang harus diperhatikan saat melamar pekerjaan. Namun, masih banyak pelamar pekerjaan yang belum memahami cara melamar pekerjaan lewat email yang sesuai dengan etika. Padahal, mengirim lamaran lewat email dengan baik dan benar dapat menentukan lamaran kamu dipertimbangkan atau tidak oleh perusahaan.
Bagaimana Cara Melamar Kerja Lewat Email yang Baik dan Benar?
Di era digital seperti saat ini, banyak sekali perusahaan yang membuka recruitment dengan pengiriman berkas melalui email. Agar kamu dapat memanfaatkan kesempatan dengan baik, maka kamu dapat mengirim lamaran lewat email dengan baik dan benar. Berikut langkah selengkapnya.
1. Gunakan Alamat Email dengan Nama Profesional
Pemilihan nama email dapat menjadi poin penting. Ketika akan melamar pekerjaan, kamu dapat menggunakan nama email yang profesional. Hindari penggunaan nama yang alay. Jika kamu belum memiliki email dengan nama yang profesional, maka kamu dapat membuatnya terlebih dahulu. Kamu dapat menggunakan nama kamu dengan kombinasi angka.
2. Siapkan Berkas yang Dibutuhkan
Ketika kamu sudah mendapatkan informasi lowongan pekerjaan, maka langkah yang harus kamu lakukan adalah mempersiapkan berkas yang dibutuhkan. Pada umumnya, beberapa berkas yang diminta oleh perusahaan diantaranya CV, ijazah terakhir, portofolio, KTP, SKCK, dll.
Baca Juga: Contoh Surat Lamaran Kerja yang Baik dan Benar, Pasti Dilirik HRD
Pengiriman berkas melalui email membuat kamu harus mengikuti beberapa ketentuan yang tidak tertulis dalam melampirkan berkas. Berikut beberapa hal yang perlu kamu perhatikan:
- Scan Berkas yang Dibutuhkan dengan Memperhatikan Ukuran File
Scan semua berkas yang diperlukan untuk melamar pekerjaan. Buat hasil scan dalam format PDF. Agar ukuran file tidak terlalu besar, kamu dapat melakukan kompresi ukuran file. Usahakan semua file tidak lebih dari 1 MB dengan toleransi maksimal 2 MB.
- Lampirkan Berkas dalam 1 File PDF
Jika tidak ada ketentuan format pengirimannya, kamu dapat menggunakan 1 file PDF saja. Setelah kamu menyelesaikan scan semua dokumen, maka kamu dapat menggabungkannya menjadi 1 file. Hindari melampirkan berkas lamaran dengan format zip atau rar kecuali jika hal tersebut merupakan ketentuan dari perusahaan.
- Gunakan Nama Berkas yang Profesional
Berkas yang akan dilampirkan baiknya menggunakan nama yang profesional. Jangan asal memberikan nama file. Kamu dapat menggunakan nama file dengan Surat Lamaran dan nama kamu.
3. Isi Subject Email
Subject email menjadi hal penting ketika kamu melamar pekerjaan melalui email. Mengisi subject email menjadi salah satu etika yang sering dilewatkan oleh pelamar pekerjaan. Subject menjadi hal yang penting untuk mengetahui jenis email yang diterima. Jika ada email yang tidak menggunakan subject, biasanya akan dianggap spam.
Ketika perusahaan sudah menetapkan format subject maka kamu dapat menyesuaikan subject sesuai dengan ketentuan. Namun, jika tidak ada format khusus, maka kamu dapat menggunakan subject dengan format Lamaran Kerja_Nama_Posisi yang dilamar.
4. Menulis Pengantar pada Body Email
Body email menjadi bagian yang penting saat mengirimkan lamaran melalui email. Pada bagian ini, kamu dapat menuliskan keterangan dengan cover letter atau surat pengantar saat mengirimkan berkas lamaran pekerjaan. Tentunya penulisan cover letter harus dengan bahasa formal. Setelah cover letter selesai dituliskan, kamu dapat melampirkan file scan dokumen persyaratan. Pastikan file lampiran sudah benar sebelum kamu mengirimkan email.
5. Kirim Email Pada Jam Kerja
Etika pengiriman email lamaran pekerjaan juga harus kamu terapkan. Mengirim email ke HRD atau ke perusahaan tidak dapat kamu lakukan kapan saja. Akan lebih baik jika kamu mengirim email di jam kerja yaitu antara pukul 08.00-17.00 WIB. Jika kamu sudah menyelesaikan semua berkas dimalam hari, maka lebih baik kamu simpan dulu di draft, dan mengirimkannya keesokan harinya.
Baca Juga: Contoh Surat Izin Sakit Sekolah, Kuliah, Kerja yang Benar dan Paling Sering Digunakan
Kamu juga dapat mengirimkan email pada rentang 10.00-11.00 WIB atau 14.00-15.00 WIB. Lamaran dapat lebih efektif ketika kamu mengirimkannya pada saat jam kerja. Selain itu, kamu juga dapat meyakinkan perusahaan dengan pengalaman kerja, prestasi, kemampuan dan tingkat pendidikan yang kamu miliki.
Jenjang pendidikan menjadi salah satu hal yang dipertimbangkan oleh perusahaan. Bahkan, hampir seluruh perusahaan memberikan keterangan minimal pendidikan untuk suatu bagian pada perusahaan. Untuk itu, melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi dapat menunjang karir kamu.
Kamu dapat memilih kampus dengan jam kerja yang lebih fleksibel. Salah satu kampus yang dapat kamu pilih adalah Universitas Nusa Mandiri. Kamu juga dapat memperoleh beasiswa dari prestasi yang kamu raih semasa sekolah di bangku SMA. Selain itu, kamu juga dapat memilh kelas karyawan atau kelas malam ketika kamu harus bekerja di pagi hari.
Cara melamar kerja lewat email sangat penting untuk kamu ketahui agar kamu dapat memanfaatkan kesempatan sebaik mungkin. Setiap hal perlu diperhatikan agar kamu dapat mengirim lamaran dengan baik dan benar melalui email.