Melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi merupakan impian bagi sebagian besar siswa/i setelah mereka lulus dari bangku SMA/SMK/MA/Sederajat. Namun, tidak semua siswa/i dapat mewujudkan mimpi mereka dikarenakan banyak hal yang perlu dipertimbangkan saat akan melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi diantaranya adalah biaya.
Oleh karena itu, Universitas Nusa Mandiri melakukan kolaborasi dengan Dana Cita untuk memberikan beasiswa kuliah dengan total 3,6 Miliar untuk 300 calon mahasiswa lulusan SMA/SMK/MA/Sederajat. Program beasiswa ini sesuai dengan misi Dana Cita yaitu Making Education Affordable.
Danacita merupakan platform pembiayaan pendidikan di perguruan tinggi. Sejak 2018, Danacita telah berperan penting dalam memberikan solusi pembiayaan kuliah dari ribuan pelajar yang ingin meraih mimpi untuk melanjutkan pendidikan pada lebih dari 100 perguruan tinggi di tanah air. Platform Danacita juga telah terdaftar pada Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Beasiswa Digital Dana Cita
Beasiswa yang diberikan kepada calon mahasiswa atas kolaborasi UNM dengan Danacita dikemas dalam program Beasiswa Digital. Beasiswa ini akan diberikan untuk calon mahasiswa yang akan berkuliah di tahun Akademik 2021/2022 pada beberapa program studi di UNM diantaranya Manajemen, Data Sains dan Bisnis Digital. Dengan memperoleh beasiswa digital, calon mahasiswa akan mendapatkan benefit sebagai berikut:
- Dibebaskan dari biaya pra kuliah
- Dibebaskan dari biaya kuliah semester 1 dan 2
- Perpanjangan beasiswa kuliah sebesar 75% dari semester 3 hingga semester 8 (IPK lebih besar atau sama dengan 3,75)
- Perpanjangan beasiswa kuliah sebesar 50% dari semester 3 hingga semester 8 (IPK lebih besar atau sama dengan 3,50)
- Dapat membayar biaya kuliah semester 3-8 dengan cicilan melalui Danacita berjangka waktu 6 bulan dan bunga 0%
Prospek Beasiswa Digital Dana Cita
Dengan adanya Beasiswa Digital, diharapkan dapat tercipta tenaga profesional di beberapa bidang berikut ini:
- Application Developer (Android/IOS)
- UI/UX Developer
- StartUp
- Digital Marketer
- Technopreneur
- Game Developer
- Video Editor/Animator
- Web Developer
- IT Planner
- Conten Creator Youtube, Instagram, Tik Tok, dll.
Persyaratan Umum Penerima Beasiswa Digital
Terdapat beberapa persyaratan yang harus dipenuhi untuk calon penerima Beasiswa Digital. Adapun persyaratannya sebagai berikut:
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Lulusan SMA/SMK/MA/Sederajat
- Usia tidak lebih dari 55 tahun saat mendaftar progam beasiswa
- Lolos seleksi administrasi
- Peserta yang memiliki konten semangat, positif, kreatif, edukatif dan konsisten untuk menjadikan Indonesia dan dunia lebih baik akan mendapatkan nilai tambah
- Telah mendaftar pada aplikasi PMB Nusa Mandiri (dapat di unduh pada Playstore)
- Upload rapor dan essay singkat pada website Danacita. Essay berisi alasan dan tujuan mengikuti program Beasiswa Digital.
Tata Cara Pendaftaran Beasiswa Digital
Untuk mengikuti seleksi Beasiswa Digital, kamu dapat mengikuti beberapa langkah pendaftaran berikut ini:
- Mengunduh dan install aplikasi PMB Nusa Mandiri yang tersedia di Playstore
- Melakukan registrasi di aplikasi PMB Nusa Mandiri dengan mengisikan alamat lengkap, alamat email dan nomor telepon aktif
- Login aplikasi PMB Nusa Mandiri dan melengkapi form pendaftaran dengan upload dokumen hingga langkah pembayaran formulir pendaftaran
- Mengikuti ujian saringan (Pancasila/Kewarganegaraan, Pengetahuan Umum dan Bahasa Inggris)
- Memiilih lokasi kampus dan salah satu program studi (Manajemen, Sains Data atau Bisnis Digital)
- Pilih Beasiswa Danacita
- Upload Rapor dan Essay singkat pada Website Danacita
- Pengumuman lolos program beasiswa akan ditayangkan pada website Danacita
- Penerima Beasiswa Digital akan memperoleh LoA dan SK dari Universitas Nusamandiri
- Menyelesaikan proses pendaftaran pada aplikasi PMB Nusa Mandiri
Persyaratan dan tata cara pendaftaran Beasiswa Digital sangat mudah. Jangan lewatkan kesempatan untuk melanjutkan pendidkan melalui Beasiswa Digital. Pendaftaran dibuka pada 04-20 September 2021. Peserta yang lolos seleksi dan memperoleh beasiswa akan diumumkan pada 22 September 2021.